Potongan senja

Rindu ini kejam memburu
Menikam setiap langkah yang tertuju
Halo halo
Cuma gaung yang bergema
Oh...
* * *
Aku ingin jatuh sejatuh-jatuhnya
Pada cinta yang menjatuhkan ego
Pada jiwa yang dijatuhkan cinta
* * *
Aku menyapamu
Untuk memberi tahu
Bahwa ada aku di sampingmu
* * *
Jatuh cinta tidak pernah mudah
Karena kita dituntut untuk terus jatuh
* * *
Sepahit kopi
Tetap dicintai
Sepahit luka
Tetap dinikmati
* * *
Entah besok entah lusa entah bila
Secangkir kopi akan tetap bercerita
Tentang aku, kamu dan kita
Saat tadi, kemarin, dan lalu
* * *
Jangan percaya kepada penulis
Dia adalah pengolah kata-kata manis
Tapi saat kejujuran dibicarakan
Ia dalam, lama dan nyata


[Untuk sebuah rencana]

Komentar