Sang Mimpi
Mimpi itu terjebak
Dia diapit waktu
Tak mati dalam masa lalu
Tak mekar di masa depan
Ia hantu
Yang di usir dari bumi
Dan ditolak oleh surga
Lalu ia mengendap-endap
Mencuri waktu tuk sebatas melihat
Ia bergentayangan
Tak ada tempat berlabuh
Lupa arti
Ia sendiri
Ini cerita tentang dia, kawan
Yang sedang memandangmu
Dari sudut hatimu yang sunyi
Menunggu satu mimpi,
Yang siap mati
Komentar
Posting Komentar