Kasihan
Malam ini begitu syahdu kan?
Bulan masih mesra dengan langit
Bintang juga sedang asik
Kasian mendung, hujan terus mengusik
Lihat
Ada mereka yang saling diam
Bicara dalam isyarat mata
Mereka bicara cinta
Tapi
Kenapa arah mereka berbeda?
Ada hampa ada asa
Satu cerita beda rasa
Aku prihatin
Mereka begitu dekat begitu rapat
Hati mereka sebenarnya terikat
Tapi waktu menjadi sekat
Kasihan
Komentar
Posting Komentar